Kamis, 18 Juli 2013

Bacem Ayam

Di sebelah Cantiq butikku ada warung ayam goreng yang ramai, ayam gorengnya agak manis tapi enaknya ngangeni. Kalau kalian dari Pasuruan pasti pernah dengar ayam goreng pak Sholeh, nah, rasanya mirip ayam goreng pak Sholeh, tapi lebih manis.

Suatu hari aku minta bu Kot bikin ayam goreng kayak ayam goreng sebelah, dan hasilnya .. tarara ! ... ayam goreng bu Kot ternyata lebih sedap dan lebih beraroma.  Alni suka banget, mas Hary sempat memuji-muji hebatnya bu Kot menebak bumbu rahasia ayam goreng sebelah. Sejak itu ayam goreng ala bu Kot jadi resep favorit aku sekeluarga.



Aku menyebutnya bacem ayam, karena bumbunya mirip tempe bacem, hanya ditambah jintan yang banyak.  Bumbunya terdiri dari bawang merah, bawang putih, ketumbar, jintan, gula merah, kecap sedikit, laos dan salam.  Khusus ketumbar jintan dan daun salamnya harus banyak, sampai waktu memasaknya, aromanya tercium sampai keluar angkasa ... hahaha.  Kalau suka manis, musti ditambah gula pasir.

Semua bumbu diblender halus, bumbu dimasukkan wajan bareng ayam, tambahkan air (kalau ayam kampung, airnya agak banyak, kalau ayam broiler airnya lebih sedikit), setelah airnya mendidih beberapa saat, kecilkan apinya, tutup wajan dan biarkan sampai airnya menyusut.  Dinginkan dan goreng.

Paduan bacem ayamku sederhana saja ... ehm , untuk nasi kotak buat buka puasa, cuma aku kombinasikan dengan mie dan oseng wortel buncis.  Tapi enak looooh.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar