Kamis, 02 April 2015

Aneka Resep NASI

 Ceritanya , aku punya buku dari ibu, maksudku buku kepunyaan ibu yang aku minta dan aku bawa kemana-mana saat ngikut suami kerja di berbagai kota.  Kubawa buku itu karena aku gak bisa masak, jadi musti punya contekan.  Buku itu jadul banget, bahkan lebih tua dari usiaku, buku terbitan tahun 1958, judulnya Pandai Masak, penulisnya Nyonya Rumah, pengasuh rubrik Rahasia Dapur di Mingguan Star Weekly.  Nah, aku saja gak pernah lihat gimana mingguan star weekly itu bentuknya.

Resep di dalam buku ini lengkap sekali, dari masakan Indonesia, Cina, Eropa , dari nasi , kue kering, kue tradisional, cake, jam/manisan, es krim sampai cara membuat kecap manis ! Lengkap kan ? ada 400 resep.  Dan aku berniat mempelajarinya dan mempraktekkannya tentu , walau tidak semuanya, karena ada bahan-bahan yang aku tidak mengerti apa maksudnya , dan banyak resep menggunakan babi.

Ketika aku hampir kehilangan buku ini, aku jadi berniat membagi resepnya untuk banyak orang.  Aku mulai dari nasi.



NASI
dari buku Pandai Masak 1958
Ada 13 resep Nasi, dan aku kehilangan 4 resepnya (halaman 15 dan 16 raib)

1. Nasi putih : a. Nasi putih liiwet : ditanak di panci sampai 1/2 matang , kecilkan api sekecil kecilnya sampai 1/2 jam. b. Nasi putih kukus ; beras dikukus 1/2 matang , siram air panas, biarkan sampai air habis terserap, kukus. c. Nasi liwet kukus ; masak di panci 1/2 matang (diaron) lalu kukus.

2. Nasi Uduk (nasi gurih) : beras ditanak dengan santan , garam dan daun pandan.

3. Nasi kuning : beras ditanak dengan santan , garam , air kunyit , daun pandan , sere dan daun jeruk purut.

4. Nasi kebuli : bumbu halus ; garam , bawang merah , bawang putih , ketumbar, jinten. Bumbu utuh ; laos , sereh, kayu manis , kembang pala , cengkeh.
Semua bumbu dibungkus kain yang tipis .
Ayam dipotong dan digodog dengan bumbu sampai empuk.
1/2 kg beras dicuci , direndam 1 jam , tiriskan , digoreng dengan 3 sendok minyak sampai 1/2 matang , tuangi 700 cc kaldu ayam , masak sampai air habis , kukus. Disajikan dengan ditabur bawang goreng , ketimun dan kemangi , lauknya ayam goreng.

5. Nasi Ayam : 1 ekor ayam utuh digodog dengan santan, garam dan kayu manis sampai empuk. 1/2 kg beras direndam ditiriskan dan dikukus 1/2 matang , taruh di panci dan siram dengan 700 cc air kaldu panas , Biarkan sampai air terserap. Kukus dengan ayam yang ditaruh di tengah nasi. Sajikan dengan ditabur bawang goreng.

6. Nasi Ulam : Keperluan 1/2 kg beras , santan dari 1 kelapa, sedikit garam , 2 lembar daun djeruk purut. Bumbu ; 2 bawang merah, 3 bawang putih, 1 senduk teh ketumbar, 1/3 senduk teh jintan, 1 lomboik merah, 1/2 senduk daun sereh yang sudah diiris halus, 1 senduk teh terasi, garam. Membuatnya : Beras direndam 1 jam , tiriskan, masak dengan 750 cc santan yang sudah digodog dengan garam dan daun jeruk purut. Masak sampai airnya habis , kukus sampai matang. Bumbu ditumbuk halus, tumis dengan sedikit minyak kelapa, masukkan nasi yang sudah matang ke dalam bumbu, aduk rata . Sajikan di piring besar , bagian atasnya dihiasi dengan goreng ikan teri kering, sambal bubuk kacang, udang goreng, dendeng goreng , bawang goreng, telur dadar yang diiris tipis panjang, ketimun dan daun kemangi.

7. Nasi Langi : Nasi kuning dengan lauk sambal goreng kering tempe, sambal udang kering , serundeng, rempah, telur dadar yang sudah diiris tipis panjang, ketimun dan kerupuk udang

8. Nasi Rames : Nasi putih biasa dengan lauk pauk sambal goreng kering kentang, sambal goreng kapri, sambal goreng tahu, sambal goreng tauco, masak bali, pergedel daging.

9. Nasi Angi : nasi putih biasa , panas panas ditaruh di tampah, dikipasi sampai dingin . Ambil 1 tangkai daun pisang, uratnya ditipiskan, taruh nasi di tengah daun, lipat kiri dan kanannya, gulung dan ikat.

10. Nasi Goreng Djawa ... gak bisa aku tulis karena ternyata aku kehilangn halaman 15 dan 16 buku ini ... Tolooooong !!!

dapat pertolongan untuk nasi goreng jawanya, makasih mb Heriah Hasan :
Nasi Goreng Jawa ; Nasi putih biasa dari 1/2 kg beras, 1 piring daging sapi rebus yang sudah dipotong panjang-panjang tipis, 1 piring kecil udang basah tanpa kulit, goreng. 4 cabe merah tanpa biji, 1 potong terasi, 6 butir bawang merah, 3 siung bawang.putih, 2 sdt ketumbar, sedikit gula, garam, 1 sdm kecap manis, minyak untuk menumis, telur dadar, ketimun, kerupuk udang dan bawang goreng. Cara membuat; tumis bumbu yang sudah dihaluskan(cabe dan bawang, terasi). tuangi 2 atau 3 sdm air dan kecap. Masukkan daging dan udang, aduk. Tambahkan nasi, aduk hingga rata diapi kecil. Angkat. Sajikan dengan taburan bawang goreng dan telur dadar iris. Lengkapi dengan ketimun dan kerupuk.



3 komentar:

  1. Artikelnya sangat bermanfaat sekali, makasih ne ya!! beritanya bagus banget dan sangat menarik di baca siang ini. Ijin share juga ya, terimakasih sekali lagi.

    BalasHapus
  2. Sebentar lagi hari raya idul adha akan tiba, jangan lupa puasa arafah bagi yang muslim, semoga tahun ini membawa berkah dan kebahagiaan. Keep posting, gan..

    BalasHapus
  3. Terimakasih gan, keep blogging. templatenya bagus ini, pengen deh punya blog kayak gini.

    BalasHapus