Kamis, 13 November 2014

Mie Ijo

Kepingin bikin mie sayur karena postingan mbak Eni , sahabat fbku yang bolak balik upload foto mie ijo dan mie merah yang menggiurkan.  Mie ijonya menggunakan sawi, mie merahnya meggunakan bit .  Aku sendiri menggunakan bayam yang aku petik dari halamanku yang kecil.



komposisinya cuma
terigu segitiga 5 gelas
bayam diblender barengan
2 telur ,garam, bawang putih
dan segelas air


Campur semua bahan dan tipiskan ketebalan no 1, gilas lagi dengan ketebalan 3 , lalu iris memanjang dengan  glender. 

Didihkan air dengan dibubuhi sesendok minyak goreng, masukkan mie dan masak sampai matang.  Mie siap diolah menjadi hidangan lezat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar